Jenis Banner – Banner adalah salah satu media yang biasa digunakan untuk memenuhi kebutuhan dalam bisnis. Tidak dapat dipungkiri, bahwa manfaat dari adanya banner dapat mempermudah Anda untuk mempromosikan usaha milik Anda.
Meskipun banner lebih sering digunakan untuk media promo dari sebuah usaha, namun Anda juga bisa menjadikan banner sebagai media pemberi informasi dari sebuah program yang sedang Anda jalankan. Biasanya, banner berguna untuk mencantumkan informasi kontak, promo, hingga informasi singkat mengenai acara atau event yang berlangsung.
Banner merupakan media informasi cetak yang sangat mudah dan sering dijumpai. Mulai dari di sebuah cafe saat Anda nongkrong, di Mall, restoran, hingga di tempat-tempat umum yang sering Anda lalui. Tidak lain, banner ini berguna untuk memberikan penjelasan singkat mengenai bisnis, event, dan lain sebagainya.
Untuk Anda yang sedang membutuhkan banner untuk mempermudah informasi dari bisnis atau projecy yang Anda miliki. Ada baiknya untuk mengenali terlebih dahulu jenis dari banner yang cocok untuk kegiatan atau acara Anda. Sehingga, penggunaan banner tersebut sesuai dengan yang Anda butuhkan.
Anda belum pernah mencetak banner sebelumnya, dan tidak paham soal jenis banner yang sesuai dengan kebutuhan Anda? Jenis dan fungsi banner berikut ini bisa membantu Anda untuk menemukan jenis yang sesuai dengan kebutuhan Anda.
Jenis Banner dan Fungsinya
Ada 3 jenis banner yang bisa Anda pilih sebagai media informasi dan promosi dari bisnis atau event yang Anda miliki. Masing-masing diantaranya tentu memiliki fungsi yang berbeda-beda, dan kualitas yang berbeda. Dengan mengetahui jenis-jenis dari banner berikut ini, Anda bisa menentukan banner mana yang sesuai dengan kebutuhan Anda.
Standing Banner / X-Banner
Standing banner merupakan jenis pertama yang bisa Anda pilih sebagai media promosi dan informasi yang Anda butuhkan. Banner satu ini juga lebih praktis untuk dibawa kemana pun, sehingga Anda bisa dengan praktis membawanya saat mengadakan event di luar kantor. Biasanya, standing banner atau x-banner terbuat dari rangka alumunium berbentuk ‘x’ yang ringan.
Namun, banner dengan model ini memang kurang cocok digunakan pada event luar ruangan. Hal tersebut karena standing banner atau x-banner yang ringan ini mudah jatuh saat tertiup angin kencang. Anda dapat mempertimbangkan untuk cetak X-Banner sebagai media promosi dan informasi untuk acara-acara di luar ruangan dengan volume angin yang kencang.
Ukuran standing banner sendiri sangat beragam, diantaranya:
80 x 180 cm
60 x 120 cm
60 x 160 cm
25 x 40 cm
Ukuran standing banner diatas bisa Anda sesuaikan dengan kebutuhan promosi yang akan Anda lakukan.
Roll Banner
Sesuai dengan namanya, roll banner memang memiliki model roll saat pemasangan. Biasanya, untuk acara di luar ruangan lebih cocok untuk memilih banner dengan jenis roll banner ini. Selain lebih kokoh, roll banner juga mudah untuk dipasang tanpa memakan waktu. Anda hanya perlu menarik dan menurunkan banner dan mempermudah Anda jika akan berpindah-pindah tempat.
Roll banner juga memiliki model yang terlihat lebih elegan, sehingga untuk acara dan media promosi bisnis dan perkantoran lebih cocok untuk cetak roll banner sebagai media promosi dan informasi.
Mini X-Banner
Standing banner atau X-Banner juga memiliki jenis lainnya lho, yaitu mini X-Banner. Untuk jenis mini X-Banner ini sangat cocok untuk Anda gunakan sebagai media promosi dan informasi yang diletakkan di atas meja. Biasanya, mini X-Banner ini akan diletakkan di atas meja resepsionis untuk memberikan informasi yang bersangkutan dengan bisnis Anda.
Sehingga, akan mempermudah konsumen atau client untuk mendapatkan informasi singkat. Misalnya saja seperti jam kerja, atau kontak informasi yang dapat dihubungi untuk hal-hal tertentu. Adanya mini X-Banner ini sangat membantu Anda dan bisnis Anda tentunya.
Ukuran mini banner ini diantaranya adalah:
25 x 40 cm
26 x 38 cm
30 x 42 cm
Itu dia 3 banner yang bisa Anda pilih untuk kebutuhan promosi dan informasi dari bisnis atau event yang akan Anda lakukan.
Untuk memenuhi kebutuhan Anda dalam menggunakan banner, memercayakannya pada vendor percetakan yang berkualitas tentu akan memberikan hasil yang memuaskan. Jangan sembarang memilih vendor percetakan jika Anda tidak ingin kecewa dengan hasil yang akan Anda dapatkan nanti. Percayakan Printera sebagai vendor percetakan yang memiliki kualitas terbaik dengan harga bersaing. Tidak perlu ragu untuk mencetak banner yang Anda butuhkan disini.
Selain banner, Anda juga memerlukan Leaflet untuk media promosi yang bisa Anda bagikan kepada calon konsumen atau customer Anda. Cara Membuat Leaflet yang Unik dan Menarik untuk Konsumen ini bisa memberikan inspirasi untuk Anda yang membutuhkan media promosi dengan bujet yang minim namun tetap menarik.