Cara Membuat Kop Surat di Ms. Word – Kop surat merupakan bagian terpenting dalam sebuah surat formal atau resmi yang menjadi persediaan utama bagi setiap perusahaan, instansi pemerintah, lembaga, yayasan dan organisasi yang sudah disahkan oleh hukum dalam segala bidang apa pun.
Kop surat akan dipakai untuk setiap kegiatan resmi internal dan eksternal perusahaan. Contohnya memberikan pemberitahuan resmi kepada semua staff perusahaan, sehingga karyawan mengetahui dengan jelas bahwa surat tersebut merupakan surat yang diberikan resmi oleh perusahaan.
Tidak hanya dipakai dalam segala kegiatan internal dan eksternal, kop surat juga digunakan untuk melakukan promosi. Strategi promosi seperti apa yang dapat dijadikan contoh? Salah satunya adalah yayasan yang bergerak di bidang pendidikan. Secara umum, yayasan atau sekolah akan memberikan selembaran berisi surat pemberitahuan resmi untuk dibagikan dalam kegiatan promosi. Selembaran tersebut tidak berbentuk brosur, tetapi berbentuk kop surat.
Mengetahui cara desain kop surat untuk perusahaan Anda sangatlah penting. Anda perlu perhatikan hal utama dalam mendesain kop surat di beberapa aplikasi. Aplikasi yang dapat digunakan biasanya menggunakan aplikasi grafis seperti corel draw atau photoshop. Namun, tidak hanya aplikasi grafis yang bisa dipakai membantu Anda dalam pembuatan kop surat. Aplikasi pengolah kata seperti Microsoft Word pun dapat dijadikan alat bantu, guna mendesain kop surat dengan mudah.
Microsoft word merupakan aplikasi yang dikeluarkan microsoft yang berguna sebagai pengolah kata. Tidak hanya pengolahan kata saja, namun microsoft word juga dapat difungsikan sebagai alat bantu desain brosur, cv, dan kop surat. Cukup membantu bukan? Lalu bagaimana cara membuat kop surat di word? Simak langkah-langkah di bawah ini.
Cara Membuat Kop Surat di Word
- Buka aplikasi Microsoft Word di komputer Anda
- Pilihlah menu Insert yang terletak pada tool bar
- Pilih Tab Header. Tunggu sampai muncul beberapa pilihan. Pilih jenis header yang Anda inginkan. Misalkan Anda dapat memilih Blank untuk melakukan custom tulisan dalam kop surat.
- Dalam kotak header blank, Anda dapat memasukan informasi perusahaan. Seperti nama perusahaan, alamat domisil, alamat web, nomor telepon, fax dan email, yang menjadi ciri khas dari perusahaan.
- Ubahlah ukuran dan warna font sesuai dengan karakter dari perusahaan Anda. Pilihan font yang dapat mewakilkan karakter perusahaan yang dipimpin.
- Tekan Enter setelah baris ketiga. Kursor akan berada di baris keempat.
- Pilih menu Home > Tab Border > Pilih garis berwarna hitam pada border yang berada di bagian bawah. Untuk merubah jenis dan ketebalan garis, Anda dapat masuk pada pilihan Border and Shading.
- Pada garis yang sama, pindahkan pembatas pada margin kiri (Left Indent) dan kanan (Right Indent). Hal tersebut berfungsi untuk membatasi header sesuai lebar kertas.
- Untuk menambahkan logo perusahaan, Anda dapat memilih menu Insert > Picture. Pilih logo dan sesuaikan letak di tempat yang Anda inginkan. Apalagi Logo yang sudah dipilih tidak bisa dipindahkan, cukup pilih Logo > Klik Kanan> Warp text> Pilih format Behind text.
- Setelah kesembilan langkah tersebut dilalui, maka Anda dapat menulis surat di bagian body text.
Kesepuluh langkah yang sudah dipaparkan di atas merupakan cara membuat kop surat di Ms. Word. Jika Anda sudah mendesain kop surat, maka alangkah baiknya jika menemukan mitra bisnis percetakan yang pas untuk merealisasikan persediaan kop surat perusahaan.
Sudahkah Anda menemukannya? Jika belum, maka Printera merupakan tempat percetakan yang paling direkomendasikan di mana pun. Apa itu Printera?
Printera adalah penyedia jasa yang bergerak di bidang percetakan. Printera dapat membantu Anda untuk menyelesaikan segala kegiatan bisnis yang berhubungan dengan promosi. Salah satunya adalah mencetak kop surat sebagai persediaan perusahaan.
Jika Anda memilih Printera sebagai mitra bisnis untuk mencetak kop surat, tentu pelayanan yang diberikan sangatlah optimal dan tidak akan membuat konsumen menyesal. Printera memberikan kualitas cetak terbaik dengan harga terjangkau. Anda dapat menikmati pelayanan dengan diskon menarik yang sudah disediakan oleh Printera. Tidak hanya diskon berupa voucher, Anda juga bisa mendapatkan potongan harga spesial jika mencetak produk dalam jumlah banyak.
Mendapatkan kualitas cetak terbaik dan optimal dengan harga terjangkau, serta sistem pembayaran yang mudah, tentu diinginkan oleh Anda, bukan? Selain kop surat, Anda juga bisa mencetak barang lainnya seperti ID card karyawan. Jadi tunggu apalagi? Segera buka website dan jadikan Printera sebagai mitra bisnis dalam mencetak segala kebutuhan pomosi Anda.