Banner merupakan media promosi yang sudah tidak asing dilihat di berbagai tempat. Salah satunya adalah jika Anda pergi, di setiap jalan selalu terpampang banner. Baik banner berisi informasi pengenalan produk, partai, big sales, dll. Tidak hanya selalu terlihat di sepanjang jalan, namun banner juga dapat ditemukan di area event, bazzar atau pun mall. Tentu Anda pernah melihatnya, bukan? Lalu apa itu banner? Tahukah Anda apa aplikasi desain banner yang bisa Anda gunakan untuk membuat media promosi yang satu ini?
Banner adalah media promosi untuk memperkenalkan suatu produk dan jasa atau merek perusahaan, sehingga dapat dikenal baik oleh publik. Banner merupakan media yang paling efektif karena penggunaannya dapat dibawa kemana saja, serta dipakai berulang kali. Sehingga pemakaian banner lebih mengefisiensikan biaya pemasaran.
Bagi seorang pengusaha atau pun divisi bagian marketing, tentu saja banner selalu menjadi pilihan utama untuk memasarkan produk. Sehingga Anda perlu mengetahui cara membuat banner yang keren dan unik agar mampu menarik perhatian konsumen untuk menggunakan produk yang ditawarkan. Lalu sudah tahukah Anda bagaimana membuat banner? Aplikasi desain banner apa yang perlu Anda pakai? Yuk, simak penjelasan mengenai aplikasi membuat banner di bawah ini.
Aplikasi Desain Banner yang Bisa Dicoba
- Adobe Photoshop
Adobe Photoshop merupakan software atau perangkat lunak grafis yang digunakan untuk mengedit dan membuat berbagai macam efek pada foto atau gambar. Anda juga dapat merancang desain untuk segala kegiatan promosi seperti banner, flyer, id card, dll.
Photoshop menyediakan berbagai macam fitur menarik yang mudah digunakan oleh setiap orang, sekalipun Anda awam dengan berbagai macam fitur yang ada di dalamnya. Anda dapat mencoba aplikasi Adobe Photoshop dengan mendownload software tersebut untuk membantu dalam membuat banner yang keren dan menarik.
Baca artikel Cara Membuat Banner di Photoshop untuk selengkapnya.
- Adobe Illustrator
Tidak jauh berbeda dengan Adobe Photoshop, Adobe Illustrator merupakan aplikasi atau software grafis untuk mengolah dan mengedit desain gambar vektor, atau pun foto. Adobe Illustrator adalah aplikasi desain banner yang mudah untuk digunakan.
Anda dapat mencoba segala fitur keren yang akan membuat banner promosi menjadi lebih unik dan mampu menarik konsumen untuk mengkonsumsi produk atau jasa yang ditawarkan. Aplikasi yang satu ini juga mudah untuk digunakan. Apalagi jika Anda adalah pengguna awam. Sehingga Anda tidak perlu khawatir jika tools di Adobe Illustrator akan membingungkan.
- Adobe InDesign
Adobe Indesign merupakan perangkat lunak dekstop publishing (DTP). Adobe Indesign merupakan aplikasi membuat banner, poster, brosur dan berbagai macam keperluan promosi yang Anda butuhkan. Jika Anda ingin membuat banner, maka aplikasi yang satu ini dapat menjadi pilihan utama. Anda hanya perlu mendownload dan dapat menikmati segala fitur keren yang disediakan oleh Adobe Indesign.
- Corel Draw
Tidak jauh berbeda dengan aplikasi milik Adobe yang sudah dipaparkan sebelumnya, corel draw juga merupakan software atau aplikasi grafis untuk melakukan editing garis vektor, dan pengolahan grafis lainnya seperti gambar.
Corel Draw merupakan salah satu aplikasi membuat banner yang mudah untuk diaplikasikan dengan berbagai macam fitur keren. Sehingga jika Anda merancang banner di corel draw, banner tersebut akan terlihat lebih unik dan menarik perhatian konsumen, terutama jika Anda mampu menuangkan kreativitas pada desain banner tersebut.
- Canva
Canva merupakan aplikasi grafis yang cukup populer karena mampu membantu Anda untuk membuat banner, poster, flyer, id card, dll. Aplikasi yang satu ini dapat Anda download atau masuk ke dalam situs website canva.com.
Canva menyediakan berbagai macam template atau layout keren yang bisa dipilih. Tidak hanya itu saja, fitur yang diberikan canva pun beraneka ragam. Sehingga Anda dapat mengaplikasikannya kepada konsep banner yang telah dibuat.
Kelima aplikasi grafis yang sudah dijelaskan di atas merupakan aplikasi desain banner yang dapat Anda pilih dalam merancang banner keren sesuai dengan konsep. Kelima aplikasi tersebut sudah termasuk software yang dapat digunakan untuk setiap orang, terutama bagi pengguna awam.
Jika Anda tertarik untuk membuat banner di salah satu aplikasi yang sudah disebutkan di atas, maka percetakan banner perlu dipikirkan untuk kegiatan promosi online. Lalu sudahkah Anda menemukan percetakan yang memiliki kualitas terbaik? Jika belum, maka Printera dapat menjadi jawaban dari kebingungan Anda.
Printera merupakan penyedia jasa percetakan untuk berbagai macam produk kegiatan promosi seperti banner, flyer, brosur, dll. Printera dapat memberikan Anda kualitas cetak terbaik dengan harga yang terjangkau. Anda dapat menikmati berbagai macam promosi seperti kode voucher dan mendapatkan penawaran harga spesial. Mencetak banner di Printera tidak akan membuat Anda kecewa.
Jadi  tunggu apa lagi? Segera cetak banner Anda di Printera!