Hari Raya Idul Fitri merupakan hari kemenangan yang dinantikan oleh setiap umat muslim di mana pun mereka berada. Tentunya, Idul FItri tidak akan luput dengan silaturahmi agar mengeratkan sebuah hubungan, baik itu dengan kerabat jauh, teman atau rekan bisnis. Idul Fitri juga tidak akan lepas dengan saling memaafkan atas segala kesalahan yang pernah dilakukan. Semua umat muslim di belahan dunia pun tidak lepas dari kedua hal di atas ketika merayakan Hari Raya Idul Fitri.
Selain itu, Idul Fitri tidak lepas dengan saling memberikan kartu ucapan lebaran dengan kerabat atau rekan saat melakukan silaturahmi. Lalu sudahkah Anda membuat kartu ucapan Idul Fitri, mengingat sebentar lagi lebaran hanya tinggal menghitung bulan saja?
Jika belum, mungkin Anda akan dihadapkan dengan desain kartu ucapan Idul Fitri seperti apa yang harus Anda rancang, mengingat bahwa kartu ucapan lebaran yang unik dan menarik adalah hal yang ingin Anda buat untuk meramaikan acara silaturahmi. Lalu sudahkah Anda menemukan desain yang cocok untuk digunakan sebagai layout dari kartu ucapan Idul Fitri?
Informasi pada halaman ini akan membantu Anda untuk memilih layout menarik yang dapat digunakan sebagai kartu ucapan lebaran. Yuk intip, 5 contoh kartu ucapan Idul Fitri unik dan menarik agar membantu Anda dalam merancang layout yang diinginkan!
5 Contoh Kartu Ucapan Idul Fitri
- Desain Elegan
Contoh di atas merupakan salah satu desain elegan yang dapat Anda pilih sebagai layout dalam membuat kartu ucapan Idul Fitri. Desain dengan background dasar berwarna putih dan lampu kubah masjid berwarna emas, akan menampilkan kesan yang berbeda dari yang lain. Jika dilihat lebih mendalam pun, desain ini tidak terlalu ramai dan cocok digunakan jika Anda ingin memberikan kartu ucapan lebaran kepada rekan bisnis atau pun kerabat jauh.
Setelah Anda memutuskan untuk menggunakan layout tersebut, Anda dapat menambahkan teks berisi ucapan selamat Hari Raya Idul Fitri atau pun harapan Anda mengenai Idul Fitri di tahun ini. Bukan hanya itu saja, Anda juga harus menambahkan font yang sesuai, diikuti dengan warna yang pas untuk melengkapi layout elegan Anda.
2. Desain dengan latar belakang langit malam
Contoh kartu ucapan Idul Fitri yang kedua adalah desain dengan latar belakang langit malam seperti gambar di atas. Layout yang memiliki latar belakang berwarna gelap, memang jarang sekali digunakan sebagai desain dari kartu ucapan lebaran. Namun jangan salah, latar belakang berwarna gelap justru akan mempercantik kartu ucapan Anda. Apalagi jika ditambah dengan efek atau pun gambar berbintang yang membuat kartu ucapan Idul Fitri Anda semakin lucu. Suasana malam penuh bintang dan cahaya bulan akan menambah kesan berbeda. Mengingat kartu ucapan lebaran notabene dihiasi dengan gambar masjid atau pun ketupat tanpa memikirkan latar belakangnya.
Setelah layout dihias dan ditambahkan dengan gambar yang diinginkan, Anda dapat menyisipkan teks berisi ucapan selamat hari raya Idul Fitri dengan bentuk dan warna font yang diinginkan. Gunakan font dan warna yang cocok dengan back ground. Hal itu akan membuat kartu ucapan Idul Fitri Anda semakin lucu dan menarik jika dibaca saat melakukan silaturahmi.
3. Desain Bergambar Kubah
Desain dengan gambar kubah seperti contoh kartu ucapan Idul Fitri di atas, terlihat sangat sederhana, namun memiliki kesan elegan unik dan jarang sekali digunakan, mengingat kartu ucapan lebaran didominasi oleh gambar masjid yang terlihat jelas. Berbeda dengan desain di atas, kubah tidak memiliki warna apa pun. Sehingga kubah tersebut dapat disisipkan rangkaian kata ucapan selamat hari raya Idul Fitri dengan bentuk dan warna font yang telah Anda pilih sesuai dengan keinginan Anda dalam mengkreasikan kartu ucapan Idul Fitri sehingga nampak menarik dan sesuai dengan rancangan desain yang telah ditetapkan.
Ketiga layout di atas merupakan contoh kartu ucapan Idul Fitri yang dapat menginspirasi Anda dalam merancang kartu ucapan lebaran yang unik dan antimainstream. Anda dapat memilih dari ketiga layout tersebut atau pun mendesain kembali agar sesuai dengan layout dan background yang diinginkan.
Setelah Anda selesai membuat kartu ucapan Idul Fitri, tentu Anda juga perlu mencetak kartu ucapan lebaran yang sudah dengan susah payah dirancang, bukan? Jika Anda bingung harus mencetaknya dimana, maka jawaban dari kebingungan Anda adalah Printera. Printera menyediakan jasa percetakan. Baik kartu ucapan, spanduk, kartu nama, atau pun brosur. Sehingga jika Anda ingin mencetak kartu ucapan lebaran, cukup cetak di Printera. Karena Anda akan mendapatkan promo menarik yang dapat membuat Anda puas, apalagi dengan kualitas pelayanan yang sudah disediakan Printera. Yuk, cetak kartu ucapan Idul Fitri 2019 di Printera!